Volume Sampah Meningkat, Pemkot Bengkulu Perluas TPA

oleh -129 Dilihat

Bengkulu,reformasinews.com– Dinas Lingkungan Hidup (DLH) Kota Bengkulu terus mengupayakan untuk perluasan lahan tempat pembuangan akhir (TPA) di air sebakul.

Pemerintah Kota Bengkulu menganggarkan dana untuk kajian dari perluasan lahan TPA.

Hal ini akan dikebut mengingat peningkatan volume sampah yang ada di Kota Bengkulu semakin bertambah dari tahun ke tahunnya. Pada tahapan perencanaan untuk anggaran perluasan lahan dicanangkan akan selesai pada anggaran 2024 ini. Untuk ukuran luas lahan yang akan ditambah ada 5 hektare.