Jokowi ke IKN 11 Oktober, Resmikan Istana hingga 3 Rumah Sakit

oleh -34 Dilihat
Jokowi di IKN - Foto: Dok. Instagram Kementerian PUPR

Jakarta,reformasinews.com- – Presiden Joko Widodo (Jokowi) dijadwalkan berangkat ke Ibu Kota Nusantara (IKN), Kalimantan Timur. Menjelang purna tugas, Ia akan meresmikan sejumlah proyek yang telah rampung di IKN.

Informasi ini disampaikan oleh Menteri Pekerjaan Umum dan Perumahan Rakyat (PUPR) sekaligus Plt Kepala Otorita IKN Basuki Hadimuljono. Katanya, Jokowi hanya satu hari menghabiskan Waktu di sana.

“Kalau beliau kan ke sana tanggal 11, hanya satu hari ya. (tanggal) 11 (berangkat), 12 pagi udah pulang lagi. Jadi kita, 11 kan ada CEO 100 itu Kompas. Kemudian mungkin mengisi dengan peresmian-peresmian,” kata Basuki dilansir detikfinance, ditemui di Sheraton Grand Hotel, Gandaria City, Jakarta Selatan, Selasa (8/10/2024)

Basuki mengatakan, rencananya ada sejumlah proyek bangunan yang akan diresmikan. Proyek tersebut antara lain Istana Negara, Istana Garuda, serta tiga bangunan rumah sakit.

“Tadi Pak Menkes (Budi Gunadi) bilang 3 rumah sakit sudah siap (diresmikan), kemudian istana,” ungkapnya.

Sedangkan untuk Kantor Kementerian Koordinator (Kemenko), Basuki mengatakan proyeknya belum rampung 100% sehingga belum bisa ikut diresmikan. Padahal, proyek ini sebelumnya ditargetkan bisa diresmikan bersama dengan Istana sebelum purnatugas.

“Kalau Kemenko belum selesai 100%. Jadi mungkin nanti akhir Oktober baru ada yang bisa diresmikan,” katanya.

Namun saat ditanya lebih lanjut tentang rencana peletakan batu pertama atau groundbreaking terakhir jelang akhir masa jabatan, Basuki belum dapat memastikannya.

“Ya kami sedang carikan, kami dorong lagi untuk groundbreaking-nya. Tapi belum (bisa dipastikan ada) groundbreaking, belum,” ujar dia.

Sebagai tambahan informasi, sebelumnya Basuki mengatakan bahwa Jokowi akan ke IKN di tanggal 8 atau 9 Oktober untuk melangsungkan peresmian sejumlah proyek. Salah satunya ialah Training Center PSSI.

“Peresmiannya itu yang tampak Kementerian BUMN? Makanya saya mau cek besok. Bisa saya cek, karena peresmiannya nanti tanggal 9. Jadi tanggal 8 ada CEO Kompas, CEO 100 di sana. Kemudian peresmian PSSI, itu tanggal 8 siang sore, paginya peresmian,” kata Basuki, ditemui di Kantor Kementerian PUPR, Jakarta Selatan, Jumat (4/10/2024).(rr)