Oleh : yusrizal
Pemilihan kepala daerah, gubernuŕ wakil gubernuŕ, bupati wakil bupati, dan walikota wakil walikota akan dilaksanakan serentak pada 27 November 2024.
Walaupun masih tujuh bulan lagi pilkada dilaksanakan oleh masing- masing KPU di daerah, para nama bakal calon gubernuŕ mulai bermunculan terutama di Provinsi Bengkulu.
Yang sudah pasti akan maju pada Pilgub Bengkulu, yakni Rohidin Mersyah yang kini masih Atif gubernuŕ Bengkulu.
Rohidin dipastikan maju karena dia Ketua Partai Golkar Provinsi Bengkulu. Dari komposisi kursi dukungan posisi Rohidin aman tanpa koalisi Parpol lain. Karena pada pileg kemarin Partai Golkar Provinsi Bengkulu meraih tujuh kursi untuk DPRD Provinsi Bengkulu hasil pemilu bulan Februari 2024.
Selain Rohidin, yang akan maju pada Pilgub yakni Helmi Hasan. Mantan walikota Bengkulu dua priode ini akan calon kembali. Pada Pilgub tahun 2020 lalu Helmi Hasan berpasangan dengan alm Muslihan DS kalah bertarung dengan pasangan Rohidin Mersyah dan Ronjonsyah.