Alur Pelabuhan Pulau Baai Dangkal, Perekonomian Bengkulu Terancam

oleh -23 Dilihat
PLT Gubernuŕ Bengkulu Risjonsyah Bersama Pihak Pelindo II Tinjau Alur Pelabuhan Pulau Baai. Foto : ist

“Alur pelabuhan yang sebelumnya memiliki kedalaman 7–11,5 meter, kini hanya tersisa 1,5 meter. Bahkan sebagian kolam breakwater sudah berubah menjadi daratan pasir,” katanya.

Risjonsyah menegaskan bahwa kondisi ini telah menyebabkan kerugian besar bagi perekonomian Bengkulu, yang diperkirakan mencapai ratusan miliar hingga triliunan rupiah setiap tahunnya.

“Saya minta seluruh instansi terkait segera mencari solusi terbaik agar masalah ini tidak terus berulang setiap tahun,” ujarnya.

Sementara itu General Manager PT Pelindo Regional II, S. Joko, mengungkapkan bahwa sedimentasi tinggi yang disebabkan oleh cuaca buruk menjadi penyebab utama pendangkalan. Akibatnya, kapal-kapal besar sulit masuk dan keluar pelabuhan.